Bikin Sepatu Low Top Custom Desain Sendiri Di Sini!
Sepatu capung sempat popular di tahun 90an. Kini, sepatu capung atau istilah lainnya sepatu low top kembali banyak dipakai oleh para kaula muda. Memang siklus fashion selalu kembali ke trend yang pernah begitu digemari di masa lalu. Desain yang simple dan gampang dipadupadankan dengan gaya casual sehari-hari menjadi salah satu alasannya.
Apalagi sekarang dengan adanya layanan bikin sepatu low top custom semakin memudahkan para penyuka sepatu ini untuk menciptakan sepatu kodachi yang sesuai dengan keinginan. Dengannya, sudah pasti melangkah ke mana pun menjadi lebih percaya diri. Mau tahu informasi lengkap mengenai layanan bikin sepatu dragonfly capung ini? Baca hingga akhir, ya!
Hal-hal yang Harus Diperhatikan Saat Bikin Sepatu Low Top Custom
Mau bikin sepatu low top custom? Ada beberapa hal yang mesti menjadi perhatian dan ini wajib diketahui sebelum memutuskan untuk order di penyedia layanan. Hal ini penting agar pembuat bisa mendapatkan sepatu low top custom dengan kualitas yang tidak main-main dan tentunya pada akhirnya memuaskan. Berikut ini 5 hal yang wajib diperhatikan saat bikin sepatu capung custom:
Material dasar
Material dasar merupakan hal yang harus menjadi prioritas saat ingin bikin sepatu capung custom kreasi sendiri. Hanya bahan dengan kualitas terbaik yang akan menghasilkan hasil akhir terbaik pula. Jangan malas untuk lakukan sedikit riset singkat mengenai bahan terbaik untuk material dasar pembuat sepatu low top. Google selalu siap membantu.
Kualitas sol sepatu
Saat produk garment lainnya disatukan dengan jahitan, sepatu dipadukan dengan sol. Sol yang baik sudah pasti terpaut kuat dan juga rapih. Teliti dan telusuri sol dair sepatu agar kamu sebagai pembeli hanya mendapatkan sepatu low top dengan kualitas terbaik sehingga lebih awet, lebih lama usia pemakaiannya.
Ukuran yang pas
Ukuran adalah aspek yang tidak boleh dilupakan saat memilih item fashion apa pun, termasuk saat memilih sepatu. Sepatu dengan uuran kecil, pasti sempit dan tidak nyaman. Yang ada malah sakit bila digunakan lama-lama. Begitu pun bila ukurannya kebesaran malah bikin aneh. Saat bikin sepatu low top pastikan ukuran yang pas dengan ukuran kaki pemakai telah benar.
Harga yang kompetitif
Harga semurah mungkin untuk barang dengan kualitas sebaik mungkin adalah prinsif ekonomi. Sekarang sudah banyak marketplace yang menjajakan berbagai sepatu, termasuk sepatu capung. Jadikanlah situs-situs tersebut sebagai tempat untuk komparasi harga agar kamu mendapatkan harga yang masuk akal.
Desain menarik
Urusan desain sebenarnya merupakan hal yang subjektif karena selera orang yang berbeda-beda. Maka dari itu, pastikan kamu memilih hanya sepatu dengan desain yang menurutmu bagus dan kamu menyukainya. Apalagi kalau bisa desain sendiri atau custom itu lebih baik seperti layanan bikin sepatu low top custom yang tersedia di Custom.co.id!
Itulah 5 hal yang perlu untuk selalu diperhatikan dengan baik saat ada keinginan untuk bikin sepatu low top custom. Sudah pasti bila hal-hal tersebut terpenuhi standarnya, hasil akhir dari kreasi bikin sepatu capung custom desain sendiri pasti akan memuaskan dan membanggakan.
Tips Desain Sendiri Sepatu Low Top Custom
Urusan visualisasi desain, imajinasi dan kreatifitas amat diperlukan. Inspirasi ada banyak dari berbagai sumber yang kini bertebaran di mana-mana. Berikut ini beberapa tips desain sendiri sepatu low top custom agar tidak bingung menjari inspirasi:
Cari inspirasi dari sekitar
Inspirasi memang kadang kalau dicari menghilang tapi kalau tidak dicari datang berhamburan begitu saja. Saat mencari inspirasi desain untuk bikin sepatu low top custom, cari saja di sekitar, tidak perlu jauh-jauh. Berbagai pola di lingkungan bisa dijadikan inspirasi.
Ikuti desain yang sedang trend
Mengikuti desain yang sedang trend di dunia persepatuan juga tidak masalah. Ikuti trend dengan cara mengikuti akun fashion di social media. Dengannya kamu bisa menilik sedikit apa yang sedang populer dan mengaplikasikannya pada desain untuk bikin sepatu custom karyamu.
Back to basic desain
Desain yang basic seperti monokrom, blok warna, pop style, floral, dan masih banyak lagi tidak pernah gagal menyajikan gaya sepatu yang enak dipandang. Tidak ada salahnya untuk menggunakan desain standar tersebut dan berinovasi sedikit dengannya.
Itulah 3 tips mendesain sendiri sepatu low top custom. Inspirasi tidak perlu dicari dengan susah, cukup lihat sekitar saja pasti ada. Jangan ragu untuk mengikuti desain yang sedang tren lalu bubuhkan sedikit inovasi. Back to basic selalu tak pernah gagal menampilkan gaya yang aman. Sungguh beruntung, kini Anda berada di laman yang tepat untuk bikin sepatu capung custom!
Custom.co.id, Tempat Bikin Sepatu Low Top Custom Memuaskan!
Custom.co.id benar-benar berpengalaman memberikan layanan bikin berbagai item garment custom. Kini bikin sepatu capung atau sepatu kodachi custom juga tersedia layanannya di sini. Tak perlu ragu dengan kualitasnya yang sudah pasti memuaskan karena hanya menggunakan material dasar kanvas kualitas tinggi. Hasil akhir sudah pasti bikin nagih untuk order lagi.
Transaksi dengan Custom.co.id dijamin aman. Konfirmasi pembayaran setelah transfer agar proses bikin sepatu low top custom bisa diproduksi segera. Delivery service terhandal siap mengantar sepatu low top custom desain karyamu tepat ke alamat yang benar. Tunggu apalagi? Ini saatnya bikin sepatu low top custom desain sendiri hanya di Custom.co.id!